Jakarta – Tottenham Hotspur harus puas mendapatkan satu poin saja dalam lanjutan Liga Inggris 2024/2025. Di kandang sendiri, laga Tottenham vs Fulham berakhir seri 1-1, pada Senin dini hari WIB, 2 Desember 2024. Meski Tottenham sempat unggul duluan lewat gol Brennan Johnson, Fulham berhasil menyamakan kedudukan lewat tembakan Tom Cairney yang akurat. Dengan tambahan satu poin, Spurs tertahan di posisi ketujuh klasemen dengan 20 poin dari 13 laga, selisih tiga angka dari empat besar, Fulham di posisi ke-10 dengan 19 poin.
Baru menit pertama pertandingan berjalan, Spurs sudah punya peluang lewat Son Heung-min. Diawali kegagalan Calvin Bassey menerima umpan dari rekannya, Son memotong bola dan langsung menembak ke gawang yang bisa ditepis Bernd Leno. Fulham mendapat peluang pertamanya pada menit ke-17 lewat Raul Jimenez yang coba menanduk bola umpan silang, tapi bisa diamankan Fraser Forster. Jimenez mendapat kans lagi untuk bikin gol pada menit ke-37 ketika melepaskan sepakan melengkung, dan memaksa Forster menepis bola dengan susah payah.
Begitu pula dengan peluang Radu Dragusin pada menit ke-38 lewat tandukan yang memaksa Leno mengadangnya sambil melompat. Fulham mendapat peluang lagi pada menit ke-42 lewat Alex Iwobi. Iwobi melepaskan tembakan keras yang membuat bola menghantam mistar. Begitu juga dengan peluang James Maddison yang menghantam tiang pada menit ke-45 dari situasi sepakan bebas di depan kotak penalti. Tidak ada gol tercipta skor 0-0 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Spurs membuka keunggulan duluan pada menit ke-54 lewat Brennan Johnson. Timo Werner menusuk dari sisi kiri dan melewati Kenny Tete, sebelum mengumpan ke kotak penalti. Di sana ada Johnson yang menahan bola sejenak sebelum menghujamkannya ke gawang Leno. Keunggulan Spurs cuma bertahan sampai menit ke-67 karena Tom Cairney menyamakan skor untuk Fulham. Iwobi memberikan bola kepada Cairney di kotak penalti dan melepaskan sepekan melengkung, bola menghantam tiang sebelum masuk ke gawang. Pertandingan semakin intens di 15 menit terakhir.
Fulham bahkan harus bermain dengan 10 orang setelah Cairney dikartu merah karena melanggar Kulusevski dari belakang. Awalnya wasit cuma memberi kartu kuning sebelum VAR menganulirnya. Spurs tak mampu memaksimalkan keunggulan pemain di sisa laga dan harus puas berimbang 1-1.
(bP/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Marquez Bros Menangi Sprint Race MotoGP Argentina 2025
Como Ditekuk AC Milan 1-2
Villarreal Kena Comeback Mbappe