Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Mathys Tel Lebih Memilih Tottenham Hotspur


Jakarta – Musim berganti, begitupun pelatih yang datang dan pergi, namun Manchester United masih juga kesulitan mendatangkan pemain incarannya. Setan Merah mendapatkan kabar buruk di deadline day bursa transfer musim dingin. Target transfer mereka, Mathys Tel dikabarkan akan pindah ke Tottenham. Beberapa hari terakhir, MU memang lagi kencang dikaitkan dengan Mathys Tel. Penyerang muda Bayern Munchen itu diproyeksikan jadi pengganti Marcus Rashford di tim mereka. Proses transfer Tel ini memang tidak berjalan mulus. Pasalnya MU dan Bayern Munchen sulit mencapai kata sepakat untuk kondisi transfer sang pemain.

Dikabarkan bahwa Tottenham berhasil meyakinkan Tel untuk bergabung dengan tim mereka. Mereka menjanjikan jam bermain reguler untuk Tel. Sehingga ia akhirnya luluh dan mau pindah ke London Utara. Di sisi lain, Tottenham tidak mendapatkan kendala berarti dengan Bayern. Die Roten mengizinkan sang winger untuk bergabung dengan tim mereka. Namun kesepakatan transfer Tel ke Bayern ini berupa transfer peminjaman dan bukannya transfer permanen. Sang winger dipinjam selama enam bulan oleh The Lilywhites. Tidak ada klausul pembelian permanen untuk sang winger. Tottenham menanggung penuh gaji sang pemain dan saat ini sang winger akan terbang ke Inggris untuk menuntaskan transfer ini.

Transfer Tel ke Tottenham ini membuat MU sudah gagal mendapatkan dua target mereka. Sebelumnya Setan Merah dilaporkan juga gagal mengamankan jasa Christopher Nkunku dari Chelsea. Kondisi internal Manchester United yang tak kunjung kondusif dalam beberapa musim terakhir, menjadi dalah satu alasan para pemain top enggan bergabung ke Old Trafford. Seringnya Setan MErah berganti pelatih juga membuat para pemain ragu untuk menandatangani kontrak bersama mereka.

(bP/timKB).

Sumber foto: teamtalk.com

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda