Jakarta – Arema FC menyambut jeda kompetisi libur hari raya Idul Fitri dengan hasil yang indah setelah mencatat kemenangan 4-2 atas Barito Putera saat mereka bermain dengan sepuluh orang di Stadion Gelora Soepriadi, Kamis (13/3) malam WIB. Selain membuat libur panjang para pemain lebih tenang, kemenangan ini mengangkat posisi Arema ke peringkat enam klasemen sementara setelah mengumpulkan 42 poin. Sedangkan Barito Putera yang digilas Arema berada di peringkat 13 dengan nilai 29.
Tuan rumah unggul terlebih dahulu di menit ke-23. Memanfaatkan umpan Julian Guevara, Dalberto Luan sukses mencetak gol pertama Arema di laga ini. Lima menit berselang, Arema sukses memperlebar keunggulan menjadi 2-0. Dedik Setiawan mencatatkan namanya di papan skor setelah umpan Charles Lokolingoy ia selesaikan dengan sempurna. Tertinggal dua gol, Barito Putera mencoba menaikkan intensitas serangan mereka. Di menit ke-35, Matt Mier sukses mencetak gol sehingga kedudukan menjadi 2-1. Reaksi cepat diberikan Arema setelah dibobol Barito. Lima menit setelah kebobolan, giliran Lokolingoy yang mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-40, Arema unggul 3-1 dan bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Barito memiliki peluang memperkecil ketinggalan setelah mendapatkan penalti paa menit ke-49. Penalti itu didapat Barito setelah Anderson melakukan pelanggaran kepada Moreno. Akan tetapi setelah ditinjau dengan VAR, wasit Tommy Manggopa mengubah keputusannya. Dari memberikan penalti menjadi tendangan bebas di depan kotak penalti. Kartu kuning yang semula diberikan kepada Thales berubah jadi kartu merah. Arema bermain dengan 10 orang pada menit ke-54.
Arema berhasil menambah gol dalam situasi kalah jumlah pemain. Alim Tuharea merobek gawang Barito di menit-74 untuk membawa Arema memimpin 4-1. Barito memperkecil kekalahan menjadi 2-4 di menit ke-84. Gol dicetak oleh Eksel Runtukahu. Di sisa babak kedua, Barito benar-benar membombardir pertahanan Arema FC. Namun Singo Edan mampu menjaga keunggulan 4-2 mereka hingga wasit meniupkan peluit panjang.
(bP/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Duel Napoli Vs AC Milan Di Giornata Ke-30 Serie A
Jadwal Spieltag Ke-27 Bundesliga
Taylor Fritz Singkirkan Adam Walton