Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Kevin Diks Main Penuh, Gladbach Bantai Karlsruher 3-1


Jakarta – Borussia Moenchengladbach akhirnya merasakan kemenangan setelah mengalahkan Karlsruher 3-1 dalam pertandingan putaran kedua DFB Pokal di Stadion Borussia Park, Rabu (29/10) dini hari WIB. Menyusul rekan rekan senegaranya yang bermain di Eropa seperti Ragnar Oratmangoen dan Justin Hubner, bek timnas Indonesia Kevin Diks tetap menjadi andalan di barisan belakang Gladbach. Pemain berusia 29 tahun ini dimainkan hingga pertandingan berakhir. Diks memperlihatkan performa solid, meski dia sempat kehilangan fokus saat Fabian Schleusener mencetak gol.

Pada laga ini, Diks bermain 90 menit penuh sebagai tandem Elvedi dan Philipp Sander sebagai trio lini belakang. Flashscore mencatat Diks menyentuh bola 69 kali, melakukan tiga sapuan, serta melepas 95 persen umpan akurat, termasuk delapan umpan panjang akurat dan sembilan umpan akurat di sepertiga akhir area lawan.

Baca juga: Gladbach Vs Munchen Di Spieltag Ke-8 Bundesliga

Gladbach menampilkan performa lebih baik dibandingkan tamunya, dan berhasil membuka keunggulan saat laga baru berjalan tiga menit melalui Shuto Machino. Nico Elvedi kemudian menggandakannya pada menit ke-52. Schleusener sempat memperkecil selisih gol di menit ke-59, sebelum akhirnya Haris Tabakovic memastikan kemenangan Gladbach menjelang pertandingan berakhir.

Gladbach mendapatkan hasil mengecewakan di Bundesliga pada musim ini, karena mereka belum pernah meraih kemenangan. Terakhir kali Gladbach merasakan kemenangan adalah saat menundukkan Delmenhorst 3-2 pada 17 Agustus di putaran pertama DFB Pokal. Ini juga menjadi kemenangan pertama Gladbach di Borussia Park setelah mereka menantikannya selama tujuh bulan. Terakhir kali Gladbach menang dalam laga kandangnya saat menaklukkan RB Leipzig 1-0 pada 29 Maret.

Diks dan Gladbach bakal menjadikan kemenangan ini sebagai momen kebangkitan ketika mereka mengalihkan fokus ke Bundesliga. Gladbach dijadwalkan menjalani pertandingan tandang ke Hamburg untuk menghadapi tuan rumah St Pauli di Stadion Millerntor, Sabtu (1/11) malam WIB.

(bP/timKB).

Sumber foto: google

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda