Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Golden State Warriors Gulung Portland Blazers 132-95


Jakarta – Putaran kedua Kompetisi NBA musim 2021/2022 telah mengelar pertandingan pertamanya. Tujuh laga seru tersaji pada hari Jumat, 25/2/2022 kemarin. Golden State Warriors mengakhiri rentetan dua kekalahan beruntun dengan mengalahkan Portland Blazers dengan skor 132-95. Klay Thompson dan Stephen Curry tampil sebagai motor serangan Warriors dengan sama-sama menyumbang 18 poin.

Sementara dalam laga lainnya, Phoenix Suns mencetak kemenangan kedelapan secara beruntun pada laga lanjutan musim reguler NBA 2021-2022. Bertanding di Paycom Center, Jumat (25/2/2022) WIB, Suns menang atas Oklahoma City Thunder dengan skor 124-104. Devin Booker mendulang angka terbanyak untuk tim dengan mencetak double-double 25 poin dan 12 assist dalam 38 menit. Cam Johnson yang masuk jadi starter menambahkan 21 poin, lima assist, dan empat rebound. Mikal Bridges juga mencetak 21 poin yang ditambahkan lima rebound.

Foto: cbssport.com

Berkat kemenangan ini Suns semakin kokoh menguasai puncak Wilayah Barat NBA, dengan rincian, 49 menang dan 10 kalah. Sementara bagi Oklahoma City Thunder, ini merupakan kekalahan kedua beruntun sekaligus ke-41 di musim ini.

Hasil pertandingan NBA, Jumat 25/2/2022:

Chicago vs Atlanta 112-108

Minnesota vs Memphis 119-114

Oklahoma City vs Phoenix 104-124

Sacramento Kings vs Denver Nuggets 110-128

Detroit vs Cleveland 106-103

Brooklyn vs Boston 106-129

Portland vs Golden State Warriors 95-132

(Yp/teamKB)

Fototitle: marca.com