Jakarta – LA Clippers akan menjamu Philadelphia 76ers pada lanjutan NBA 2021/2022 di Crypto.com Arena, Sabtu WIB. Tuan rumah patut mewaspadai ancaman tim tamu yang ditangani eks pelatih. Doc Rivers memimpin Clippers pada periode 2014 hingga 2020. Dia mencatatkan diri sebagai pelatih yang paling banyak mempersembahkan kemenangan bagi franchise, tepatnya 356.
Sixers dan Rivers sedang panas dengan meraih empat kemenangan dalam lima laga, teranyar atas LA Lakers di tempat sama. Hasil itu membuat mereka menyamai rapor juara bertahan Milwaukee Bucks (45-27).Mereka hanya tertinggal sedikit di belakang Miami Heat (47-26) sebagai pemilik rekor terbaik Wilayah Timur.
Sementara dalam pertandingan lainnya, Golden State Warriors membidik kemenangan keenam di bulan ini saat Stephen Curry dkk bertamu ke markas Atlanta Hawks. Pertandingan ini akan digelar di State Farm Arena. Ini merupakan pertemuan kedua dan terakhir buat dua tim di musim reguler NBA 2021-2022. Pada pertemuan pertama November lalu, Warriors menang dengan skor telak 127-113. Pada pertandingan itu Curry mencatat double-double 50 poin. Dengan kata lain, Warriors akan menjadikan hasil positif di pertemuan pertama melawan Atlanta sebagai modal penting untuk merebut kemenangan keenamnya di bulan ini.
Berikut jadwal laga NBA Sabtu, 26 Maret 2022
Hornets vs Jazz (Vidio)
Pistons vs Wizards
Hawks vs Warriors
Heat vs Knicks
Timberwolves vs Mavericks
Trail Blazers vs Rockets
LA Clippers vs Sixers
(Yp/teamKB)
Fototitle: nba.com
Berita lainya
John Duran Unjuk Ketajaman Di Al Nassr
Bremen Ditekuk Munchen Tiga Gol Tanpa Balas
Harry Maguire Bawa MU Ke Putaran Lima FA Cup