Jakarta – Berita mengejutkan datang dari tur pramusim Juventus ke Amerika Serikat. Juventus khawatir Paul Pogba bisa terpaksa melewatkan Piala Dunia 2022 bersama tim nasional Prancis akibat cedera yang dideritanya. Pogba didiagnosis mengalami cedera meniskus lateral di lutut kanannya setelah terkilir di sesi latihan di Los Angeles pada pekan lalu. Pogba diperkirakan akan menjalani operasi di Amerika Serikat, namun justru diterbangkan kembali ke Italia pada Rabu (27/7).
Sekembalinya ke Italia, tim dokter memberikan dua opsi pada pemain nasional Prancis itu. Opsi pertama adalah menghilangkan sebagian meniskus, yang akan membuat Pogba absen selama 40-60 hari. Namun, cara ini umumnya dianggap lebih cocok untuk pemain yang lebih muda, karena dapat mempengaruhi mobilitas lutut. Sementara itu, opsi lainnya adalah menjahit lukanya, tapi itu bisa membuat Pogba harus absen selama empat sampai lima bulan. Itu mungkin berarti dia akan melewatkan Piala Dunia 2022 di Qatar, yang dimainkan pada November dan Desember mendatang.
Pogba belum mengambil keputusan dari dua opsi yang diberikan tim dokter padanya. Dirinya masih berkonsultasi dengan pihak Juventus dan pelatih timnas prancis, Didier Deechamps mengenai pilihan yanga akan diambilnya, Akan sangat disayangkan apabila Pogba harus absen di Piala Dunia 2022 mendatang. Selain merupakan tulang punggung timnas Prancis, Piala DUnia 2022 adalah puncak dari karier Pogba yang saat ini telah berusia 30 tahun.
PAul Pogba menjdai tulang punggung bagi timnas Prancis saatmeraih Piala Dunia 2018 yang lalu. Bersama Paul Pogba, Prancis juga berhasil menembus final PIala Eropa 2016 dan menjuarai UEFA Conference League 2021 yang lalu. walaupun kariernya ambyar di Manchester United, namun peran Paul Pogba belum tergantikan di timnas Prancis hingga saat ini.
(bP/timKB)
Sumber foto: tvonenews.com
Berita lainya
Kalender MotoE Musim 2025
Jadwal Spieltag Ke-21 Bundesliga Jerman
14 Pemain Didaftarkan Mengikuti All England 2025