Jakarta – Everton akan menjamu Chelsea di stadion Goodison Park malam ini (6/8/2022) dalam pekan perdana Liga Inggris musim 2022/2023. Di atas kertas, Everton akan menemui kesulitan menghadapi Chelsea yang terlihat masih rapuh setelah ditinggalkan beberapa pemain pilarnya. Pasukan Thomas Tuchel masih dianggap superior dengan para pemain yang berhasil menjuarai Liga Champions tahun 2021 yang lalu dibandingkan pasukan Frank Lampard yang juga kehilangan pemain terbaiknya di musim panas ini.
Everton yang lolos dari degradasi usai finis ke-16 di Liga Primer Inggris musim lalu belum menemukan pengganti Richarlison yang dibeli Tottenham Hotspur. Meski sudah mendapatkan duo pemain eks Burnley McNeil dan Tarkowski, namun skuad asuhan Lampard tak jauh berbeda bahkan mungkin lebih lemah ketimbang musim lalu, hasil pramusim mereka juga tak bagus-bagus amat dengan dua kekalahan dan dua kemenangan.
Sedangkan Chelsea juga mendapatkan hasil kurang baik dalam laga pramusim, Chelsea meraih hasil dua kemenangan dan dua kekalahan. The Blues juga kehilangan dua bek yang tampil dan menang di final Liga Champions 2021, Andreas Christensen serta Antonio Rudiger, tetapi telah mendatangkan Koulibaly, yang digadang-gadang salah satu bek terbaik Serie A, dan Marc Cucurella si serbabisa.
Kehilangan Romelu Lukaku pun semestinya dianggap hal positif, karena toh kontribusi golnya musim lalu jauh di bawah harapan. Namun dengan hanya merekrut satu penyerang baru dalam diri Sterling, rasanya lini serang Chelsea masih memerlukan amunisi tambahan Tuchel juga harus melawat ke Goodison Park, stadion yang dalam lima musim terakhir gagal Chelsea taklukkan.
Tentu saja kemenangan di partai pembuka akan sangat diharapkan oleh pemilik baru Todd Boehly, yang akan memulai musim sepakbola Inggrisnya secara penuh untuk pertama kalinya. Tetapi Everton bisa menjadi ancaman nyata.
Tim KB memprediksikan Chelsea akan menang dengan skor tipis 1-0 atau 2-1. Chelsea yang hanya menggantungkan Raheem Sterling di depan akan sangat kesulitan mencetak gol bila Frank Lampard berhasil menempatkan salah satu pemainnya untuk mematikan pergerakan mantan pemain Manchester CIty itu.
(bP/timKB)
Sumber foto: matain.id
Berita lainya
Gol Tunggal Ryuji Utomo Bawa Persita Gulung Persik
Persis Solo Perpanjang Kekalahan Beruntun Persebaya
Kalender MotoE Musim 2025