Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Jadwal Pertandingan Pekan Terakhir Liga 1 Indonesia


Jakarta – Kompetisi BRI Liga 1 musim ini menyisakan beberapa pertandingan lagi. Gelar juara sudah diserahkan kepada PSM Makassar yang tampil paling konsisten di antara tim-tim lain. Biar begitu, persaingan di klasemen sementara masih cukup menarik. Ada beberapa tim yang bisa saling salip di klasemen di pekan terakhir ini.

Diantaranya persaingan perebutan posisi runner up yang masih ketat diperebutkan antara Persib Bandung dan Persija Jakarta. Dua tim terbesar di Liga 1 Indonesia itu saling kejar mengejar poin guna finish sebagai runner up guna mewakili Indonesia di ajang kompetisi level Asia. Selisih poin keduanya masih sangat tipis dan penentuan posisi runner up masih akan ditentukan di laga terakhir yang akan segera digelar.

Foto: instagram

Dengan masing masing tim tinggal menyisakan satu laga lagi, maka dipastikan pekan terakhir akan menyajikan laga laga yang sangat seru. Selain di papan atas, laga di papan bawah juga dipastikan akan ketat dengan tiga tim yang berada di dasar klasemen yaitu RANS Nusantara, Dewa United dan PSS Sleman.

Penyerahan piala pada PSM Makassar yang keluar sebagai Juara Liga 1 Indonesia musim ini akan diserahkan usai laga melawan Borneo FC. Sedangkan Persik Kediri akan memecahkan rekor kemenangan berturut terpanjang di Liga 1 jika mampu mengalahkan Persis Solo.

Berikut jadwal pertandingan pekan ke-34 Liga 1

Rabu 12, April 2023

20.30 WIB | Bali United vs PSIS Semarang

Kamis, 13 April 2023

20.30 WIB | RANS Nusantara vs Madura United
20.30 WIB | Persis Solo vs Persik Kediri

Jumat 14, April 2023

20.30 WIB | Arema vs Bhayangkara
20.30 WIB | Barito Putera vs Persita

(bP/timKB)

Sumber foto: instagram