Jakarta – Timnas Indonesia akhirnya bisa masuk Piala Asia lagi, setelah terakhir kali tampil di ajang ini pada 2007 karena tuan rumah. Keberhasilan Indonesia lolos ke Piala Asia tentu saja menjadi kejutan yang membahagiakan. Namun satu hal yang menjadi kekhawatiran adalah nasib Indonesia pada Drawing Piala Asia, karena Indonesia adalah tim dengan peringkat FIFA terendah yang mengikuti Piala Asia.
Kekhawatiran tersebut akhirnya menjadi kenyataan. Dari hasil Drawing Indonesia berada di klub neraka bersama tim berat. Undian grup Piala Asia 2023 telah dilaksanakan di Katara Opera House, Doha, Qatar, Kamis (11/5) petang WIB. Untuk undian ini, timnas Indonesia berada di Pot empat. Selain Indonesia, ada Malaysia, Thailand dan Vietnam yang juga ikut pada Piala Asia 2023 ini.
Dalam hasil drawing Indonesia berada di Grup D bersama dengan Jepang, Irak dan Vietnam. Hasil ini membuat tugas pelatih Indonesia Shin Tae Yong cukup berat, mengingat dua lawan Indonesia adalah mantan juara Piala Asia. Irak merupakan juara Piala Asia 2007, sementara Jepang empat kali memenangi Piala Asia. Negara Asia Tenggara lainnya, Malaysia, ada di Grup E bersama Korea Selatan, Yordania, dan Bahrain. Sementara itu, Thailand ada di Grup F. Gajah Perang bersaing dengan Arab Saudi, Kyrgistan, dan Oman.
PSSI tidak memberikan target khusus bagi timnas Indonesia di ajang PIala Asia 2023. Bermain dengan mengeluarkan kemampuan terbaik menjadi misi pasukan Shin Tae Yong. Gagalnya Timnas Indonesia U-20 tampil di Piala Dunia U-20 menjadikan ajang Piala Asia 2023 menjadi pertaruhan nasib pelatih asal Korea itu. Kontrak coach STY akan habis usai Piala Asia 2023 dan masih akan menunggu kelanjutan kebersamaan timnas Indonesia bersamanya.
Hasil Lengkap Drawing Grup Piala Asia 2023
Grup A
Qatar
China
Tajikistan
Lebanon
Grup B
Australia
Uzbekistan
Suriah
India
Grup C
Iran
Uni Emirat Arab
Hong Kong
Palestina
Grup D
Jepang
Indonesia
Irak
Vietnam
Grup E
Korea Selatan
Malaysia
Yordania
Bahrain
Grup F
Arab Saudi
Thailand
Kyrgistan
(Yp/timKB)
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Bantai Sevilla, Barcelona Tempel Duo Madrid
Jay Idzes Gagal Redam AS Roma
Anthony Terlahir Kembali Di Real Betis