Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Penantian 32 Tahun Berakhir Sudah


Jakarta – Penantian panjang selama 32 tahun sebagian besar rakyat Indonesia menanti timnas kesayangan mereka kembali meraih medali emas SEA Games berakhir sudah. Timnas Indonesia U-22 dipastikan keluar sebagai juara sepakbola SEA Games 2023. Kepastian itu didapat usai mengalahkan Thailand 5-2 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada Selasa (16/5/2023) malam WIB. Terakhir kali Indonesia meraih medali emas adalah di SEA Games Filipina 1991. Saat itu Indonesia mengalahkan Thailand lewat drama adu penalti di partai final.

Walaupun merupakan turnamen multi-event, tidak dipungkiri bahwa cabor sepakbola adalah primadona sekaligus cabang paling bergengsi bagi semua peserta SEA Games. Hal ini membuat partai final bagaikan partai puncak yang biasanya menjadi penutup penyelenggaraan SEA Games. Ini membuat tensi partai final sepakbola menjadi tinggi karena kentalnya aroma persaingan dan adu gengsi.

Ini terjadi juga di laga final semalam. Setidaknya terjadi dua kali keributan yang melibatkan official dan para pemain kedua kesebelasan di pinggir lapangan. Ketegangan tidak hanya dirasakan 22 pemain dua kesebelasan di atas lapangan saja. Ketegangan justru lebih besar terjadi di area bangku cadangan. Akibat perkelahian massal tersebut wasit mengeluarkan empat kartu merah bagi dua pemain dan official kedua kesebelasan.

Foto: twitter

Kali ini para pemain Indonesia mulai memiliki mental juara, hal ini mulai terlihat di partai semifinal saat menghadapi lawan tangguh Vietnam. Indonesia berhasil lolos ke final setelah menyingkirkan Vietnam hanya dengan 10 orang pemain saja. Vietnam yang selama ini menjadi momok karena tidak terkalahkan setiap menghadapi Indonesia mengeluarkan jurus yang sama yaitu provokasi yang tujuannya menjatuhkan mental pemain Indonesia yang selama ini menjadi kelemahan terbesar mereka. Namun para pemain tidak termakan provokasi dan justru berhasil membuat lawan frustasi.

Hal ini juga yang terjadi di laga final. Para pemain Thailand bermain kasar dan cenderung brutal setelah tertinggal dua gol di babak pertama. Puncaknya saat di injury time babak kedua dan mereka masih tertinggal satu gol, berbagai provokasi yang menjurus kasar dilancarkan kepada para pemain Indonesia. Namun permainan kasar tersebut tidak dilayani para pemain Indonesia bahkan berbalik merugikan Thailand sendiri. Thailand harus bermain dengan 8 pemain karena 3 pemainnya diganjar kartu merah akibat permainan mereka yang brutal.

Namun kerasnya laga final terbayar sudah. Indonesia meraih medali emas cabor sepakbola SEA Games 2023 yang telah ditunggu tunggu oleh rakyat Indonesia selama ini. Penampilan luar biasa para pemain juga memberikan secercah harapan sepakbola Indonesia akan lebih maju dan berkembang di masa mendatang.

Selamat dan Terima Kasih Garuda Muda. Kami Bangga Akan Prestasimu!

(Yp/timKB)

Sumber foto: facebook