Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Maximilian Gunther Juara Seri 11 Formula E 2023


Jakarta – Setelah Pascal Wehrlein berhasil menjuarai seri ke 10, Formula E Jakarta 2023, kini giliran pembalap Maserati MSG Racing, Maximilian Gunther memastikan diri naik podium pertama setelah menjadi yang tercepat pada seri ke-11 Formula E Jakarta yang digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Jakarta, Minggu 4 Juni 2023. dengan catatan waktu 44 menit 57, 285 detik. Disusul oleh Jake Dennis dari tim Avalanche Andretti di posisi kedua dan pembalap tim Jaguar TCS Racing Mitch Evans posisi ketiga.

Gunther berhasil melakukan start dengan mulus untuk memimpin di awal balapan Formula E Jakarta 2023 diikuti Jake Dennis dari tim Avalanche Andretti dan Mitch Evans dari Jaguar TCS Racing. Pada lap keempat Gunther mengambil attack sehingga sempat turun ke posisi ketiga. Sementara Dennis berhasil memimpin diikuti Evans. Namun pada lap kelima Evans berhasil menggeser posisi Dennis di urutan ke depan.

Foto: twitter

Di sisi lain pada lap keempat pembalap TAG Heuer Porche Pascal Wehrlein sempat mengalami insiden slip ban. Meski demikian Wehrlein masih mampu menjaga kestabilan mobil sehingga tidak mengalami kecelakaan. Pada lap ketujuh Dennis kembali menempati posisi terdepan diikuti Gunther. Sementara Evans yang mengambil attack turun ke posisi ketiga. Sementara rekan setim Dennis dari Avalanche Andretti, David Beckmann harus mengakhiri balapan setelah mobilnya sempat membentur dinding pembatas.

Di lap kesembilan Evans berhasil menggeser Gunther di posisi kedua. Persaingan ketat terus terjadi di seri ke-11 Formula E 2022/2023 yang digelar di Sirkuit Ancol, Jakarta. Gunther berhasil kembali mengambil alih posisi kedua dari Evans. Pada lap ke-13 Gunther mencoba mendahului Dennis di posisi terdepan, namun gagal. Balapan semakin menarik dengan persaingan ketat tujuh pembalap di grup terdepan. Sementara itu Hughes dan Buemi mengalami senggolan di lap ke-14.

Pada lap ke-15, Gunther sempat mengambil alih posisi terdepan dari Dennis. Namun di lap ke-16 Evans dari posisi ketiga berhasil melesat ke posisi pertama menggeser Gunther dan Dennis. Sementara itu pada lap ke-20 pemuncak klasemen pembalap saat ini Nick Cassidy dari Envision Racing harus mengakhiri balapan setelah mengalami benturan. Cassidy yang berada di posisi ketujuh tak bisa melanjutkan balapan.

Di lap ke-21 Gunther berhasil memimpin balapan diikuti Dennis dan Evans. Delapan lap terakhir, Gunther masih memimpin Jakarta E-Prix 2023 dengan gap tiga detik diikuti Dennis, Evans, Vandoorne, Fenestraz, Nato, dan Wehrlein.

Hingga lap ke-34, Gunther masih nyaman di posisi terdepan dengan keunggulan 2,4 detik atas Dennis di posisi kedua.Akhirnya, pembalap Maserati MSG Racing Maximilian Gunther asal Jerman menjadi juara Jakarta E-Prix 2023 seri ke-11 diikuti pembalap Avalanche Andretti, Jake Dennis dari Inggris, dan pembalap Jaguar TCS Racing, Mitch Evans dari Australia.

(bP/timKB).

Sumber foto: twitter