Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Nicholas Jackson Diduetkan Dengan Nkunku


Jakarta – Pihak manajemen Chelsea menciptakan manuver transfer sangat mengejutkan di musim panas ini. Mereka sangat berkeras membuang dua striker top kelas dunia yang miliki, Romelu Lukaku dan Aubameyang dengan striker striker muda seperti Christopher Nkunku dari RB Leipzig dan yang terakhir mendatangkan striker Villarreal, Nicholas Jackson.

Chelsea akhirnya meresmikan perekrutan penyerang Nicolas Jackson dari klub La Liga, Villarreal. Jackson bakal menjadi andalan baru di lini depan Chelsea. Lewat sosmed resmi mereka, Chelsea menyatakan bahwa Nicolas Jackson telah sepakat meneken kontrak berdurasi hingga delapan tahun, alias hingga 30 Juni 2031 mendatang. Chelsea dikabarkan merogoh kocek senilai 37 juta euro atau setara dengan kurang lebih 607 miliar rupiah untuk memboyong Nicolas Jackson dari Villarreal.

Nicholas Jackson telah menandatangani kontrak delapan tahun dengan The Blues setelah musim yang mengesankan di mana ia mencetak 12 gol di La Liga Spanyol untuk Villarreal. Jackson hampir saja pindah ke Bournemouth awal tahun ini, namun kesepakatan itu gagal karena tes medis. Jackson akan menjadi bagian dari lini serang Chelsea yang baru bersama Christopher Nkunku.

Foto: twitter

Nicolas Jackson lahir di Gambia tapi dibesarkan di Senegal. Pemain yang kini berusia 21 tahun tersebut tercatat masuk tim muda Casa Sports pada tahun 2018. Pada September 2019, ia resmi dipinang oleh Villarreal. Ia dimasukkan ke tim Juvenil A klub La Liga tersebut. Jackson sempat dipinjamkan ke Mirandes. Ia bermain di klub Segunda Division tersebut pada musim 2020/2021.

Pada musim 2022/2023 kemarin, Nicolas Jackson sering tampil di skuad utama Villarreal. Ia mencatatkan 38 penampilan di semua ajang kompetisi. Ia harusnya bisa tampil lebih banyak. Namun Jackson sempat mengalami masalah dengan panggulnya yang membuatnya harus absen dalam beberapa laga. Total Jackson melesakkan 13 gol dari 38 laga itu. 12 di antaranya ia hasilkan di pentas La Liga. Ia juga menambahkan lima assist.

Total, selama di skuad utama Villarreal, ia bermain sebanyak 47 kali. Ia menyumbangkan 13 gol dan enam assist. Setelah masa peminjamannya selesai, Jackson sempat ditempatkan di tim B Villarreal dan membantu klub tersebut meraih tiket promosi ke divisi dua. Ia kemudian dipromosikan ke tim utama tim berjuluk The Yellow Submarine tersebut pada Oktober 2021.

(Yp/timKB).

Sumber foto: youtube