Jakarta – Di tengah ramainya spekulasi kepindahan striker andalan Sporting CP, Viktor Gyokeres ke Manchester United, Arsenal justru lebih dahulu menjajaki secara serius prospek perekrutan sang pemain. The Gunners dikabarkan telah menyiapkan dana sebesar £80 juta. Diberitakan bahwa ketertarikan The Gunners pada mesin gol Sporting itu mencuat setelah musim yang mereka jalani berjalan cukup tersendat. Sempat berlari kencang di awal musim, Arsenal kemudian melambat jelang pertengahan musim. Di Liga Primer Inggris, klub asuhan Mikel Arteta ini tertinggal enam poin dari Liverpool selaku pemuncak klasemen. Sementara itu, klub London Utara baru saja tersingkir di Piala FA usai dikalahkan Manchester United lewat adu penalti di putaran ketiga.
Dengan kondisi yang sedemikian rupa, Arsenal berencana memboyong Gyokeres dengan menyiapkan mahar transfer mencapai £80 juta, nominal ini berkurang drastis dari £150 juta sebagaimana yang digaungkan sebelum Natal. Arsenal akan coba bergerak dimulai dari bursa transfer Januari ini. Apabila gagal terealisasi, Gyokeres akan diusahakan kembali pada musim panas mendatang. Setelah dieliminasi Man United di Piala FA, manajer Arsenal Mikel Arteta merespons pertanyaan mengenai potensi Arsenal merekrut striker di musim dingin ini.
Keinginan Arsenal memboyong Gyokeres ke Emirates didukung oleh berita bahwa Manchester United menunda pemburuan terhadap bintang muda Swedia itu pada bursa transfer Januari ini. Hal ini sesuai dengan janji manajer Ruben Amorim untuk tidak memboyong pemain dari mantan klubnya, Sporting. Ruben Amorim yang bergabung dengan Manchester United pada November lalu, berkomitmen untuk tidak merekrut pemain dari Sporting sebagai bagian dari kesepakatan yang mempermudah kepindahannya ke Old Trafford. Meskipun klub siap membayar klausul pelepasan, Amorim memilih menunda langkah tersebut dan berjanji untuk tidak merekrut talenta dari tim yang membawanya meraih gelar di Portugal.
(Yp/timKB).
Sumber foto: google
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
John Duran Unjuk Ketajaman Di Al Nassr
Bremen Ditekuk Munchen Tiga Gol Tanpa Balas
Harry Maguire Bawa MU Ke Putaran Lima FA Cup