Jakarta – Laga Chelsea vs West Ham dalam lanjutan jadwal Liga Inggris hari Selasa (4/2) dini hari berlangsung sengit dan alot. The Blues harus susah payah menang setelah tertinggal lebih dulu. Bermain di kandang sendiri ternyata tidak membuat Reece James dkk bermain lepas. Pasukan Enzo Maresca bahkan harus berjuang untuk comeback demi tiga poin. Kemenangan ini mendongkrak Chelsea naik ke empat besar klasemen Liga Inggris 2024/2025, menyalip Manchester City.
Chelsea bisa mendominasi sejumlah serangan. Namun, upaya Cole Palmer dkk gagal membuahkan hasil. West Ham United mulai keluar menyerang setelahnya. Jarrod Bowen dkk mulai bisa mengancam gawang Chelsea. Andrew Irving, Mohamed Kudus, dan Bowen bisa merepotkan pertahanan Chelsea. Sampai akhirnya, gol didapat West Ham lebih dulu. Di menit ke-41, Bowen bisa membobol gawang Chelsea. Berawal dari kesalahan backpass Levi Colwill, bolanya bisa direbut dan diselesaikan sayap West Ham menjadi gol. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua digelar, Chelsea kemudian melakukan pergantian pemain. Jackson dan Sancho ditarik pada menit ke-51, dan memasukkan Pedro Neto serta Marc Guiu. Ada perubahan di lini serang Si Biru. Neto kemudian bisa mencetak gol penyama kedudukan di menit ke-64. Ia bisa merobek gawang lawan lewat sepakan dari sudut sempat di kotak penalti West Ham. Skor menjadi 1-1. Empat menit selepas kebobolan, West Ham nyaris unggul atas Chelsea. Peluang Kudus lewat sundulan cuma membuat bola kena tiang gawang, memanfaatkan crossing apik Irving.
Chelsea yang akhirnya bisa berbalik unggul. Di menit ke-76, Palmer mengkreasi golnya. Menguasai bola di kotak penalti, Palmer menggiring di sisi kiri dan berniat melepaskan umpan tarik. Bolanya kena kaki Aaron Wan-Bissaka, berbelok masuk ke gawang West Ham. Skor menjadi 2-1. Di sisa waktu, Chelsea beberapa kali menekan berusaha mengunci kemenangannya. Sementara West Ham sempat punya kans di masa injury time, namun upayanya bisa dimentahkan barisan belakang Chelsea. Hingga laga tuntas, tak ada gol lagi tercipta. Skor 2-1 membawa The Blues meraih tiga poin.
(Yp/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
LA Clippers Dapatkan Bogdan Bogdanovic
Jadwal Giornata Ke-24 Serie A
Derbi Madrid Di Jornada Ke-23 La Liga Akhir Pekan Ini