Jakarta – VFB Stuttgart keluar sebagai juara DFB-Pokal 2024/2025 setelah menundukkan Arminia Bielefeld dengan skor 4-2 pada fase final di Olympiastadion Berlin, Minggu 25 Mei dini hari WIB. Ini menjadi gelar keempat Stuttgart di ajang DFB Pokal setelah sebelumnya diraih pada 1954, 1958, dan 1997. Gol-gol Stuttgart saat mengalahkan Bielefeld dicetak oleh Nico Woltemade (15′), Enzo Millot (22′, 66′), dan Deniz Undav (28′). Bielefeld hanya bisa memperkecil ketertinggalan jelang laga berakhir lewat gol Julian Kania (82′) dan bunuh diri Josha Vagnoman (85′).
Stuttgart sudah memimpin 1-0 pada menit ke-15. Umpan spektakuler Angelo Stiller yang membelah pertahanan Bielefeld dituntaskan dengan baik oleh Woltemade. Kiper bisa menyentuh bola, tetapi tidak cukup untuk menghentikan si kulit bundar masuk ke gawang. Memasuki menit ke-22, terdapat Enzo Millot yang menggandakan keunggulan Stuttgart setelah menyontek umpan Deniz Undav. Berselang enam menit kemudian, gantian Undav yang mencetak gol ketiga Stuttgart dengan memaksimalkan umpan terobosan Angelo Stiller. Skor 3-0 untuk Stuttgart bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Stuttgart masih mendominasi. Belum puas dengan keunggulan 3-0 hingga turun minum, Stuttgart kembali mencetak gol lewat Millot pada menit ke-66. Tapi menjelang laga berakhir, Stuttgart malah lengah hingga akhirnya Bielefeld bisa memperkecil kekalahan dengan mencetak gol balasan. Gol balasan pertama Bielefeld dicetak Julian Kania yang menyambut umpan silang Christopher Lannert pada menit ke-82. Setelah itu, pertandingan ditutup dengan skor 4-2 karena bek Stuttgart Josha Vagnoma tidak sengaja memasukkan bola ke gawang sendiri ketika membuang bola dengan sundulan.
Keberhasilan Stuttgart menjuarai DFB Pokal menambah panjang juara yang berasal dari tin Bundesliga dalam turnamen ini. Sebelumnya RB Leipzig berhasil menjuarai DFB Pokal untuk kedua kalinya secara berturut.
(bP/timKB).
Sumber foto: X
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda

Berita lainya
Max dos Santos Gimenis: Dari Jalanan Rio de Janeiro Ke UFC
Wang Cong: Perjalanan Sang “Joker” dari Dalian
Elliot Anderson Jadi Incaran Chelsea Dan Manchester City