Kulit Bundar

New Age of Sports Community

AC Milan Ditahan Imbang Atalanta


Jakarta – AC Milan gagal menyalip posisi Napoli dipapan Klasemen Serie A Liga Italia 2025/2026. Tepatnya, setelah Milan ditahan imbang 1-1 di markas Atalanta. Hasil imbang ini membuat Milan tetap berada di posisi kedua dengan 18 poin dari sembilan laga. Napoli tetap memimpin klasemen, sementara Atalanta kini menghuni peringkat keenam dengan 13 poin. Selanjutnya, Atalanta akan bertandang ke markas Udinese pada Sabtu (1/11/2025), sedangkan Milan menjamu AS Roma di San Siro. Kedua tim akan berusaha meraih kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen Serie A.

Pertandingan pekan kesembilan Serie A 2025-2026 ini berlangsung di Stadion Gewiss, Bergamo pada Rabu (29/10/2025) WIB. Samuel Ricci membuka keunggulan Milan pada menit ke-4 lewat tendangan keras dari luar kotak penalti. Gol ini membuat Rossoneri unggul cepat dan menekan pertahanan Atalanta sepanjang awal laga.

Baca juga: AC Milan Nyaris Dipermalukan Pisa

Atalanta mencoba bangkit setelah tertinggal satu gol dan menciptakan beberapa peluang berbahaya. Namun, penyelesaian akhir gagal maksimal hingga menit ke-35. Ademola Lookman akhirnya menyamakan kedudukan memanfaatkan umpan terobosan Mario Pasalic. Tendangan kerasnya berhasil menembus gawang Mike Maignan untuk skor 1-1 yang bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, permainan tetap dikuasai Atalanta yang terus menekan lewat Zappacosta dan Lookman. Milan baru bisa keluar dari tekanan di menit ke-62 setelah masuknya Ruben Loftus-Cheek menggantikan Santiago Gimenez. Kehadiran gelandang Inggris itu memberi energi baru di lini tengah. Beberapa kali kombinasi cepat Saelemaekers, Fofana, dan Modric mulai menembus pertahanan tuan rumah.

Peluang terbaik Milan hadir di menit ke-68. Umpan silang Nkunku disundul Bartesaghi dan jatuh ke Fofana di depan gawang, namun tembakannya melenceng. Itu menjadi peluang terakhir Milan yang benar-benar mengancam gawang Carnesecchi. Atalanta kemudian mengambil alih kontrol permainan. Hien dua kali mengancam lewat sundulan dari skema bola mati, sementara Zappacosta memaksa Maignan melakukan penyelamatan gemilang di menit ke-86 lewat tendangan melengkung dari luar kotak penalti.

Menjelang akhir laga, tensi meningkat. Beberapa pelanggaran keras terjadi dan wasit Daniele Doveri mengeluarkan kartu kuning untuk Modric, Gabbia, dan Brescianini. Juric juga memasukkan Samardzic dan Musah untuk menambah tekanan di menit-menit akhir. Namun hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-1 tidak berubah. Milan boleh lega membawa satu poin dari Bergamo, sementara Atalanta harus puas dengan hasil imbang kelima mereka musim ini meski tampil dominan.

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda