Jakarta – Masih segar dalam ingatan para fans Liga Indonesia saat secara dramatis Persik Kediri dikalahkan oleh Bhayangkara FC dengan skor spektakuler 7-0, kini tim yang sama juga menjalani laga penuh drama dengan delapan gol tercipta saat melawan PSS Sleman. Berkat hasil ini, Persik Kediri tertahan di peringkat tujuh klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Sementara PSS Sleman tertahan di peringkat 13.
Kedua tim sama-sama tampil ngotot untuk memenangkan pertandingan ini. Hasilnya sebuah laga penuh drama tersaji. Baru tujuh menit laga berjalan. PSS mampu mencetak gol perdana. Memanfaatkan kemelut di depan gawang Persik, Jonathan Bustos melepaskan tembakan chip yang masuk ke gawang Persik. Tim tamu unggul 1-0 di laga ini.
Di menit ke-16, PSS dihukum penalti setelah terjadi pelanggaran di kotak penalti mereka. Flavio Silva yang menjadi algojo sukses melakukan tugasnya dengan baik sehingga kedudukan menjadi 1-1. Tidak lama berselang. PSS sukses mengembalikan kedudukan menjadi 2-1. Tandukan Thales berhasil mengoyak gawang Persik sehingga mereka kembali unggul.
Di menit ke-27, PSS memperlebar kedudukan menjadi 3-1. Menerima umpan dari Jonathan Bustos, Esteban Vizcarra melepaskan tembakan placing dari sisi kiri dan masuk ke gawang Persik. Di menit ke-39, Persik kembali mendapatkan penalti setelah Ridwan melanggar Supriyadi di kotak terlarang. Flavio yang kembali dipercaya sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya dengan baik. Skor 2-3 bertahan untuk keunggulan PSS.
Memasuki babak kedua, Persik Kediri kembali bermain agresif untuk mengejar ketertinggalan. Pada menit ke-48, Jonathan Bustos mendapatkan kartu kuning kedua sehingga tidak dapat melanjutkan pertandingan. Unggul jumlah pemain, Persik memanfaatkan momentum untuk melancarkan serangan masif ke pertahanan PSS Sleman. Pada menit ke-56, Macan Putih mendapatkan penalti ketiga dalam pertandingan ini.
Hal itu dikarenakan tendangan pemain Persik mengenai lengan Leonard Tupamahu yang berada di kotak penalti. Flavio Silva (59’ (P)) menyempurnakan hattrick-nya lewat tendangan penalti ketiga dan mengubah skor menjadi 3-3. Keunggulan jumlah pemain membuat Persik tak berhenti mengepung pertahanan Super Elang Jawa. Hasilnya positif, Faris Aditama (84’) sukses memanfaatkan umpan matang dari Jose Valente, Macan Putih berbalik unggul 4-3.
Tak lama berselang, PSS Sleman berhasil menyamakan kedudukan dari tendangan bebas yang dieksekusi dengan sempurna oleh Jihad Ayoub (89’). Tambahan waktu lima menit tidak cukup bagi kedua tim untuk menambah gol. Kedua tim akhirnya menutup pertandingan dengan skor imbang 4-4.
(bP/timKB).
Sumber foto: twitter
Berita lainya
John Duran Unjuk Ketajaman Di Al Nassr
Bremen Ditekuk Munchen Tiga Gol Tanpa Balas
Harry Maguire Bawa MU Ke Putaran Lima FA Cup